Sudah berlangganan artikel blog ini via RSS Feed?

Friday, July 24, 2009

Keluarga Kekuatan Gereja

Situs Alternatif Download Khotbah
===============================================================

Keluarga merupakan kekuatan utama gereja. Keluarga yang sehat secara jasmani dan rohani akan menjadi kontribusi besar bagi pertumbuhan gereja. Dan, gereja yang sehat, sudah pasti akan merupakan pengaruh yang besar bagi kehidupan masyarakat disekitarnya, bahkan bagi kehidupan sebagai sebuah bangsa. Karena itu, perhatian dan konsentrasi terhadap pernikahan menjadi signifikan. Di Amerika angka statistik menunjukkan betapa rendahnya perhatian orangtua dalam mempersiapkan pernikahan anak anak mereka. S

ehingga sangat sedikit pasangan yang memasuki pernikahan memiliki pengetahuan yang memadai tentang makna pernikahan dalam perspektif Kristen. Persiapan pernikahan selalu terjebak pada persiapan undangan dan resepsi. Karena itu, tidaklah terlalu mengherankan jika data peceraian menunjukkan angka yang semakin meninggi. Gereja gereja di Indonesia cukup banyak yang memberikan bimbingan pernikahan. Tetapi bimbingan pranikah bagi pasangan yang akan menikah ini, juga tidak cukup.

Bimbingan yang jumlah pertemuannya sangat variatif, berkisar 5-10 kali pertemuan, diberikan bagi mereka yang sudah memutuskan akan menikah. Artinya, apapun hasil pertemuan, pernikahan tetap akan berlangsung. Sehingga bimbingan ini tidak memiliki fungsi sebagai filter untuk menolong pasangan mencapai hasil pernikahan yang maksimal. Misalnya, menganjurkan untuk menunda pernikahan karena persiapan mental dan pemahaman pernikahan Kristen yang tidak memadai. Melihat realita ini, maka kehadiran buku; Pernikahan yang menuju Keharmonisan yang optimal, merupakan usaha tepat dari Ev.Djohan Kusnadi M.Div, yang perlu didukung dan diapresiasi oleh jemaat, khususnya mereka yang merencanakan pernikahan. Kehadiran buku ini juga semakin melengkapi buku buku sejenis yang telah ada dan kiranya semakin memperkaya wawasan pernikahan Kristen. Selamat membaca.

Pdt.Bigman Sirait

0 comments:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

 

Arsip Blog

Konsultasi Teologi

VIDEO

Entri Populer